Saturday, July 22, 2017

Delicious Ramen from Ikkudo Ichi

Ikkudo Ichi
Ikkudo Ichi sudah cukup lama hadir di Central Park Jakarta dan termasuk restoran ramen yang sukses di tempat ini. Padahal jarang promosi macam-macam tapi tempatnya ramai terus. Kalau pas jam makan dan weekend sering kali ngantri sampai waiting list. Posisinya ada di seberang Gramedia dan dekat elevator menuju bioskop. Buat yang mau nonton tapi ingin makan dulu, sering kali memilih makan di sini dulu karena dekat dan cepat. Budget makan Ikkudo Ichi standard nya sekitar Rp70-100ribu per orang.

Menu utama Ikkudo Ichi adalah Signature Ramen. Mungkin biasanya orang pakai saus cabe, tapi karena saya ngga doyan pedas, yang paling sering saya pesan adalah yang signature biasa. Ramen ini dihidangkan dengan chashu, potongan jamur kuping, irisan daun bawang, dan sebutir telur.

Pork Signature Ramen

Saya kurang tahu apakah supnya mengandung babi atau tidak. Atau apakah kalau saya pesan yang ayam sup nya beda lagi dengan yang babi, itu juga saya tidak tahu. Saya selalu pesan yang babi kalau makan di sini. Soup nya Hakata Tonkotsu style yang gurih creamy dan keruh. Untuk kuah, mungkin sekarang ini Ikkudo Ichi adalah tempat ramen dengan kuah terenak buat saya.

Kalau ngga sedang diet, selalu saya habiskan kuahnya sampai dasar mangkuk. Bawang putih yang dipakai sepertinya cukup banyak karena setiap habis selesai makan, sensasi bawang putihnya tertinggal di mulut cukup lama.

Di Ikkudo Ichi, semua ramen by default sudah dapat sebutir telur yang tengahnya masih setengah matang dan bagian putihnya empuk lembut dengan warna coklat di permukaan karena di marinate (ajitsuke tamago). Adik saya tidak suka telur model begini, tapi saya sendiri cukup senang dikasih 1 telur full tanpa extra biaya. Soalnya seringkali tempat ramen cuma kasih setengah atau ada extra charge untuk telur.

Untuk mie, mereka menyediakan pilihan mie keriting dan mie lurus. Favorit saya selalu mie lurus dengan tingkat kematangan yang hard. Mie keritingnya sedikit lebih tebal dari mie lurus dan juga enak. Tapi saya lebih suka kesan lembut sewaktu meneruput mie yang lurus tanpa hambatan.

Chicken Chashu

Chashu ayam Ikkudo Ichi menurut saya lumayan, tapi tidak sampai wah banget. Chashu babi nya enak dan oke. Kalau sedang hoki kadang saya dapat chashu yang lembut dan gurih banget. Setiap ramen biasanya dapat 3 slice chasiu. Tapi kalau untuk chashu, buat saya Marutama Ramen masih juaranya.

Mini Chashu Don

Kalau pesan semangkuk ramen, kita bisa pesan mini pork chashu don seharga Rp20ribuan. Menu ini sebenarnya cuma nasi putih dengan tumis chashu babi yang dipotong cube kecil-kecil di atas nasi. Chashu babi nya enak dan ekstra nasi nya biasanya untuk sama makan bersama kuah atau topping ramen yang tersisa. Kayak makan soto jadinya.

Japanese Curry Ramen

Buat yang bosan dengan signature ramen, Ikkudo Ichi juga menyediakan menu ramen dengan twist bumbu kari dan miso. Karinya bahkan ada yang versi Japanese dan versi Homemade curry. Saya cobain yang Japanese Curry Ramen karena kata waiter yang ini rasanya lebih manis sementara yang Homemade cenderung asin. Untuk mie, kali ini saya cobain yang mie kriting.

Bumbu kari Jepang pada ramen ini sepertinya dicampur dengan kuah ramen signature. Ramen ini dihidangkan dengan wortel dan kentang yang ada pada bumbu kari, telur, irisan daun bawang, dan chashu. Saya suka banget karena ada twist rasa kari Jepang yang bikin rasa ramennya semakin nagih. Tapi untuk adik saya rasa kari nya malah jadi nanggung. Dia lebih suka sekalian pesan nasi kari.

Japanese Pork Chashu Curry Rice

Curry Rice Ikkudo Ichi juga not bad. Bukan curry rice paling enak yang pernah saya makan, tapi tekstur dan rasanya udah termasuk lezat~. Tadinya saya mau cobain curry rice dengan beef chashu, karena kosong akhirnya saya minta pork chashu saja. Tapi daripada dengan chashu, sepertinya lebih enak kalau disajikan dengan karaage yang garing.

Miso Ramen

Kalau Miso Ramen sepertinya Ikkudo Ichi ingin mencoba memberi nuansa Hokkaido pada ramen mereka. Kuah signature nya dikasih tambahan miso yang kasih sedikit hint gurih manis pada rasanya (which might be my favorite broth). Ramen ini disajikan dengan jagung manis. Saya lebih suka Miso Ramen di sini daripada Ippudo.

Toroniku Ramen

Toroniku ramen merupakan mie dengan daging pipi babi yang diberi sedikit saus bawang putih dan rempah. Sepertinya disajikan dengan kuah signature biasa, tapi penyajiannya agak berbeda. Hanya mie yang dimasukkan ke dalam kuah sementara toppingnya diletakkan di piring terpisah. Mungkin supaya kita bisa merasakan langsung bedanya toroniku dengan chashu biasa.

Buat saya toroniku nya ngga se worthed itu sih untuk bayar lebih mahal daripada ramen standard lainnya. Standard chashu babi di sini nga kalah enak dengan pipi babi. Hanya saja saya suka penyajian ramennya yang agak beda. Toroniku ramen bikin saya teringat pada tsukemen, dan di Ikkudo Ichi pun tersedia menu yang satu ini.

Tsukemen

Pada Tsukemen, mie topping maupun kuah benar-benar disajikan secara terpisah. Kuah tsukemen paling rich, berat, dan berminyak. Khas tsukemen karena kuah cenderung untuk melapisi permukaan mie saja. Kalau langsung diminum lumayan ngejreng mecinnya. Ada kuah tambahan untuk mengencerkan kuah utama supaya lebih enak waktu diminum langsung tanpa mie atau topping lainnya.

Saya suka banget kuah tsukemen Ikkudo Ichi. Hanya saja mie nya mengecewakan. Mie tsukemen ini paling tebal diantara yang lain, tapi yang jadi masalah, mie nya kematengan dan terpotong pendek-pendek. Saya berasa kayak dapat sisaan mie tebal yang dikumpulkan lalu dijadikan 1 porsi karena potongan yang ngga jelas dan ngga merata. Semoga saya bisa dapat yang kualitasnya lebih baik kalau makan tsukemen lagi di sini, soalnya saya suka banget sama kuahnya. :'(

Yaki Buta Gyoza Ebi Iri

Untuk Gyoza, kita ada cobain Yaki Buta Gyoza Ebi Iri. Lumayan enak, kulitnya cukup oke dan rasa tekstur daging isinya juga juicy. Teman ramen yang oke sebagaimana pangsit pada bakmi. 1 porsi dapat 6 gyoza kecil.

Pork Bun

Lalu kalau di Ippudo saya doyan sama Ippudo Bun nya, di Ikkudo Ichi ternyata selama ini juga ada Pork Bun. ^^ Satunya seharga Rp20ribuan. Rasanya juga enak dan rotinya rapih. Disini pork bun nya pakai saus manis dan pork belly nya lebih garing daripada yang di Ippudo.

Overall lidah saya selalu dibikin happy setiap habis makan di sini jadi saya bisa paham kenapa ini tempat ramai terus. Might be my most favourite ramen place so far in Jakarta. Saya belum kesampean nyobain Hakata Ikkousha yang ada babi nya, sementara Santouka sudah tutup.

Untuk pelayanan sudah oke dan sopan, tapi mungkin bisa ditingkatkan karena kadang saya agak susah manggilnya. I still really really hope I can get better tsukemen next time. Tapi kalau kualitas mie nya masih sama aja, mungkin sekalian saja saya minta ganti mie lurus kalau sedang mau tsukemen.



Ikkudo Ichi Menu, Reviews, Photos, Location and Info - Zomato

Ikkudo Ichi
Central Park, Lantai 3, Jl. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta
021 29200417

No comments:

Post a Comment