Tuesday, August 14, 2018

Korean Fish Cake Bakery, Samjin Amook



Bulan Agustus ini akhirnya Samjin Amook buka di Central Park. Penampilannya manis seperti bakery yang banyak menjual kroket tapi semua makanannya adalah fishcake. Di Indonesia mungkin saudaranya adalah otak-otak atau pempek.

Saya sendiri bukan penggemar fish cake, tapi di Samjin Amook fish cake bikin penasaran karena ada yang dipadukan dengan daging sapi, sosis, udang tempura, dan sebagainya. Ada yang dibentuk ala kroket juga. Yang paling menggugah selera saya adalah yang isi keju, apalagi kalau dimakan panas-panas dan kejunya masih bisa meleleh.


Amook Pizza juga cukup populer dan sering cepat habis. Sayangnya cabe di dalamnya cukup mengagetkan dan pedasnya nendang sehingga saya yang anti cabe tidak bisa makan. Saya lupa orang Korea juga penggemar makanan pedas.


Tekstur fishcake dengan tepung panir ternyata cocok juga dan asik waktu digigit. Rasa ikan/udang/kepiting pada fishcakenya juga lezat dan lumayan nagih. Hanya saja karena hitungannya gorengan, kadar minyaknya lumayan. Makan 2 saja sudah bikin perut cukup kenyang.

Harganya cukup mahal, paling murah Rp15ribu an, yang kecil-kecil. Tapi untuk sesekali cemal-cemil lumayan menyenangkan. :d


Samjin Amook Menu, Reviews, Photos, Location and Info - Zomato

No comments:

Post a Comment