Sunday, March 19, 2017

Chef Tony's Popcorn - Neo Soho Jakarta

Chef Tony's Menu, Reviews, Photos, Location and Info - Zomato

Setelah lumayan lama menunggu, tenant popcorn yang satu ini akhirnya buka juga di Neo Soho. Kantor saya pernah dikirimin 2 kardus (sekitar 20-30 tube besar) popcorn Chef's Tony. Ngabisinnya rada repot sih. Ada rasa yang aneh, tapi ada yang enak pake banget.

Yang saya suka dari popcorn Chef Tony's adalah rasa manisnya yang tidak sekencang Garret's serta kualitas popcornnya yang bulat-bulat. Tekstur dan manisnya lebih pas, bikin ketagihan ngga bisa berhenti ganyam kalau sudah masuk mulut.


Sewaktu kemarin mampir di Chef Tony's, saya tidak ketemu modelan tube besar yang dikirim ke kantor saya waktu itu. Entah bos saya atau siapapun pengirimnya dapat dari mana. Di outlet ini, popcorn dijual dalam tube kecil seharga Rp 30ribuan. Saya dan adik saya pun beli 2 varian untuk dibawa pulang. Dark Chocolate dan French Caramel. Dark Chocolatenya enak dan berasa banget. Sedangkan French Caramel seperti popcorn dengan paduan asin butter dan manis caramel. 2 rasa ini recommended sih buat saya.


Secara harga tapi lumayan bikin mikir-mikir sih. Mungkin akan saya beli lagi kalau lagi pengen bawain cemilan buat orang rumah atau kantor. Popcorn memang enaknya kalau dimakan bareng-bareng. Dan mungkin saya nunggu varian rasa coklat lainnya. Harusnya yang coklat tidak cuma satu, soalnya waktu dikirimin ada beberapa rasa coklat lain seperti Swiss Milk Chocolate atau White Chocolate.

No comments:

Post a Comment