Saturday, October 1, 2016

Tanpopo - sensasi yakiniku outdoor


Biasanya makanan Jepang di Indonesia tergolong elit tampilannya, tapi Tanpopo menyajikan pengalaman sensasi kaki lima yang lebih merakyat. Secara makanan sebenarnya kurang lebih Tanpopo mirip Gyukaku, hanya saja lokasinya di pinggir jalan dan outdoor. Tapi biar begitu yang makan di sini mayoritas bawa mobil.

Tanpopo terletak di jalan dekat perempatan dengan jalan layang ke Kebayoran Lama, di sisi seberang Gandaria City. Kita bakar-bakarannya juga dengan tungku arang kecil. Jadi yah kudu siap-siap bau asep pulang makan dari situ. Buat yang ngga suka rambutnya jadi bau asap mungkin ngga akan nyaman makan di sini.


Ada berbagai jenis grade daging sapi dan ayam marinade yang disediakan disini. Daging standardnya enak, tapi kalau ada budget lebih tidak ada salahnya mencoba yang lebih premium. Secara porsi dan harga tapi Gyukaku lebih banyak sih dagingnya.


Selain berbagai jenis daging untuk yakiniku, di Tanpopo juga ada gyudon, oden, ramen dan nasi kari. Nasi karinya recomended, enak dan tidak terlalu mahal, tapi porsinya agak kecil. Untuk ramen, mereka sedia shio, shoyu, dan curry ramen. Saya mencoba shio ramen dan lumayan enak juga. Kuahnya tipe yang jernih dan ringan. Kuah odennya juga enak, tapi untuk lauk-lauk odennya saya cuma cobain lobak dan bakwan edamame.

Chefnya juga menyediakan menu yang seasonal (ganti-ganti sewaktu-waktu). Waktu saya di sana mereka sedang memasak takoyaki yang enak banget. Kalau sedang ada takoyaki saya rekomendasikan untuk mencoba. :)

Tanpopo
0877 77583858
Jl. Sultan Iskandar Muda No. 99E, Gandaria, Jakarta

Tanpopo Jakarta Menu, Reviews, Photos, Location and Info - Zomato

No comments:

Post a Comment